Ini loh Daftar Harga Wahana Permainan BNS - Jatimpark
halnutech

Ini loh Daftar Harga Wahana Permainan BNS - Jatimpark

Sabtu, 14 Januari 2017, 09.34.00

Ini loh Daftar Harga Wahana Permainan di BNS (Batu Night Spectacular) - Jatimpark

  3D Art Trick BNS (Batu Night Spectacular)

Jatimpark.info -  Kalo kamu punya banyak uang kira-kira kamu mau main berapa wahana di BNS? Ya! yang perlu kamu ketahui bahwa BNS ini agak sedikit berbeda dengan park lain seperti Jatimpark1, Jatimpark2 dan park yang lain yang dimiliki Jatimpark Group, BNS memiliki sistim yang berbeda yakni jika anda ingin bermain wahana di BNS anda harus bayar setiap wahana permainanya satu persatu, wah ribet amat yaa dan kalo dihitung-hitung jatuhnya loh lebih mahal.

Jangan risau saat anda masuk ke BNS anda akan dikenakan biaya masuk (Entrance Admission Ticket) sebesar Rp. 30.000,- untuk senin-kamis dan Rp. 40.000,- (Update harga per Januari 2017) untuk jumat- minggu dan hari libur nasional serta musim liburan yang ditentukan oleh management BNS, JIka kamu tidak mau repot kamu juga bisa membeli tiket terusan dengan semua wahana permainan yakni sebesar Rp.100.000,- berlaku all day pokoknya semua hari, Dengan tiket terusan ini kamu bisa main sepuasnya semua wahana yang ada di BNS kurang lebih ada 35 wahana tanpa perlu bayar lagi. 

Kalo sendiri-sendiri kira-kira berapa ya harga masing-masing wahana kalo kamu mau main, nih disimak ya list daftar harganya :
  1. Monkey Jump - 7.000,-
  2. Baby Wheel - 7.000,-
  3. Mini Train - 7.000,-
  4. Marry Go Round - 7.000,-
  5. Mini Bom-bom Car - 7.000,-
  6. Sepeda Electric - 7.000,-
  7. Alibaba - 7.000,-
  8. Sepeda Gila - 10.000,-
  9. Trampoline - 10.000,-
  10. Rodeo - 10.000,-
  11. Pirates Ship - 10.000,-
  12. Gravitron - 10.000,-
  13. Disco Bumper Car - 10.000,-
  14. Sepeda Udara - 10.000,-
  15. Rumah Hantu - 12.000,-
  16. Berburu Hantu - 12.000,-
  17. Rocking Tug - 13.000,-
  18. Kursi Terbang - 13.000,-
  19. Magic Bounce - 13.000,-
  20. Cinema 4D - 15.000,-
  21. MEga Mix - 15.000,-
  22. Drop In Twist - 15.000,-
  23. Art Trick Gallery - 15.000,-
  24. Playground (30 Menit) - 15.000,-
  25. Lampion Garden - 15.000,-
  26. Laser Mission - 25.000,-
  27. Battle Are - 35.000,-
  28. Go Kart (2 lap) - 50.000,-
  29. Go Kart Tandem - 75.000,-
  30. Ketangkasan (1kupon) - 15.000,-
  31. I Games (1koin) - 2.500,-
  32. Joy Land (4 koin) - 5.000,-
  33. Mist Castel *New
  34. VR Multimedia *New
Untuk parkirnya sendiri :
Motor 2.000,-
Mobil 5.000,-
Elf 7.000,0 dan
Bus 10.000,-

Siapkan uangnya yang banyak yaa kalo mau main perwahana, tuh udah kelihatan kan kalo mau main 10 wahana totalnya. Semoga bisa menjadi refrensi kalian kao mau main ke BNS ya.

TerPopuler